Minggu, 15 April 2012

PROGRAM HITUNG LUAS DAN KELILING LINGKARAN

Hallo..!! Sekarang waktunya buat program hitung LUAS DAN KELILING LINGKARAN. Seperti halnya program sebelumnya, konsepnya sama. Hanya saja menambah const. Const adalah nilai yang kita tentukan sendiri. Contoh, luas lingkaran adalah phi*jari-jari*jari-jari. phi dalam lingkaran di beri harga 3,14. Nah, phi ini yang di tetapkan sebagai const. Langsung saja ya. Letakkan komponen yang diperlukan seperti gambar di atas. Klik 2x button HITUNG, kemudian ketikkan coding berikut:

procedure TForm1.btluasClick(Sender: TObject);
const
phi=3.14;
var
x:integer;
luas,keliling:real;
begin
x:=StrToInt(edx.Text);
luas:=phi*x*x;
keliling:=2*phi*x;
edluas.Text:=FloatToStr(luas);
edkeliling.Text:=FloatToStr(keliling);
end;

Lihat perbedaan dengan program sebelumnya. Program ini menggunakan const sebagai penentuan harga phi. Setelah itu, untuk button KELUAR, ketik coding berikut:

procedure TForm1.btKeluarClick(Sender: TObject);
begin
Application.Terminate;
end;

Untuk menambahkan Background seperti di atas sangatlah mudah. Kalian ambil komponen image di Additional-Image, kemudian letakkan di form. Selanjutnya untuk menambahkan gambar adalah Propertis-Picture-Load. Pilih gambar yang anda inginkan. Kemudian klik kanan image, pilih control kemudian send to back. Sesuaikan dengan ukuran form. Selesa..!!!

SELAMAT MENCOBA YA..!!

1 komentar: